Premier League adalah olah raga yang paling banyak ditonton dan paling digemari oleh semua orang yang ada didunia dan selalu menjadi perbincangan hangat bagi kebanyakan orang. Olah raga sepak bola memang paling digemari dibandingkan olah raga lainnya sejak 20 tahun terakhir. Yang menarik dari Premier League 2016 ini, bertepatan dengan bulan suci Ramadhan, dan beberapa pemain di Premier League beragama Islam.
Sebagian dari mereka tetap berpuasa karena bulan Ramadhan adalah bulan yang datang hanya dalam 1 kali setiap tahunnya dan mereka tidak ingin menyiakan waktu tersebut. Tapi ada juga beberapa pemain yang memutuskan untuk menundanya karena alasan takut tidak sanggup saat sedang bermain di lapangan.
Karena itulah, para pelatih harus tetap siaga menjaga para pemainnya untuk tetap fit selama bertanding di lapangan. Nah, dibawah ini ada 10 pemain muslim keren yang bertanding di Premier League 2016.
10Bacary Sagna
Bacary Sagna adalah seorang muslim yang bermain di Manchester City yang juga bermain dalam Euro 2016 di timnas Prancis. Bacary seorang veteran yang bermain sebagai bek sayap, punya banyak sekali pengalaman setelah memperkuat timnya di timnas selama 9 tahun. Bacary saat bermain di klub Manchester City telah berhasil mengumpulkan 66 cap dan hampir selalu masuk dalam staring XI Prancis.
Walaupun dia adalah pemain veteran, tapi performanya masih bisa diandalkan layaknya pemain muda, karena itu ia dijadikan senjata ampuh disisi kanan dan sering melepas assist berbahaya. Pesepakbola muslim ini mendapatkan gaji sekitar £70,000.
9Marouane Fellaini
Marouane Fellaini adalah pemain sepakbola muslim dari MU atau Manchester United, Fellaini diposisikan menjadi pemain tengah MU. Fellaini adalah pemain transfer-an dari Everton FC pada tahun 2014. Dikenal sebagai pemain muslim terbaik, gajinya sekitar £100,000, yang menjadi gaji terbesar ke tiga diantara pesepak bola terbaik. Pemain dengan rambut unik ini tampil beda dengan mengecat rambutnya berwarna blonde saat bermain di Belgium pada Euro 2016.
8Sami Khedira
Sami Khedira adalah salah satu pemain sepakbola muslim yang berkiprah di Eropa dan pernah berkiprah di Liga Spanyol, yaitu Real Madrid. Musim lalu, Sami Khedira pindah ke Juventus secara free transfer. Keberadannya yang ada di Juventus membuatnya sanggup merebut posisi reguler di klub itu.
Dengan aksi-askinya yang menawan dan tangguh Khedira mempu memberikan intercept yang mematikan lawan saat ia menjadi gelandang yang handal di Real Madrid.
7Kolo Toure
Kolo Toure dikenal sebagai pemain beragama muslim terbaik, sebagai seorang bek tangguh ia pun sering memperkuat klub-klub ternama Liga Premier Inggris, sperti Arsenal, Manchester City dan yang hingga saat ini adalah Liverpool. Pada liga Premier 2003-2004 ia mampu membawa kesuksesan besar ketika membela The Gunners dengan status Invisible. Kehadirannya saat itu membuat pertahanan yang kokoh dan disiplin pada lini belakang The Gunners.
Saat ini Toure masih membela Liverpool walaupun klubnya itu gagal di Liga Eropa, tapi Toure sangat menikmati keberadaannya di klub tersebut.
6Yaya Toure
Yaya Toure merupakan pemain muslim yang populer tahun ini, Gelandang asal Pantai Gading ini memiliki akurasi passing mencapai 89% yang membuatnya menjadi jajaran gelandang terbaik di Eropa. Pada bulan Mei lalu, Toure dikabarkan akan pindah klub dari Manchester City karena hubungannya yang tidak baik dengan sang pelatih. Walaupun begitu, ia masih berminat untuk bermain di Premir League. Tawaran untuk kepindahannya dari beberapa klub lain pun cukup besar mencapai 300 pounds per pekan.
5Samir Handanovic
Samir Handanovic adalah pemain sepakbola muslim yang bertugas sebagai penjaga gawang. Tugasnya sebagai penjaga gawang nyaris tak tergantikan. Samir Handanovic adalah pria berkebangsaan Slovenia dan bermain di klub Inter Milan. Penjaga gawang yang berhasil menangkap bola 111 kali ini berencana akan undur diri dari Inter Milan dan mencari klub yang akan bermain di Liga Champion musim mendatang.
4Franck Ribery
Franck Ribery, 33 tahun, seorang pemain sepakbola muslim yang memiliki 81 caps dan memiliki nilai baik dalam penguasaan bola serta pengumpan. Ribery merupakan salah satu winger terbaik yang dimiliki oleh Munchen. Pada 2014 silam, ia gagal ikut bertanding dalam Piala Dunia Brasil karena cidera yang dideritanya. Pemain yang terkenal akan kecepatan dan dribling di atas rata-rata ini sempat angkat suara mengenai kemundurannya dalam timnas Prancis, karena sudah tidak ada hasrat untuk membela Prancis lagi.
3Seydou Keita
Pemain veteran yang beragama muslim selanjutnya adalah Seydou Keita termasuk dalam jajaran Top 5 pemain muslim di 2016, walaupun umurnya yang tidak muda lagi 36 tahun, tapi caatan permainnya bisa diacungkan jempol. Keita saat ini bermain di klub AS ROMA, Italia sebagai gelandang jangkar setelah sebelumnya bermain di Barcelona dan Valencia.
2Karim Benzema
Karim Benzema adalah pemain sepakbola Muslim yang tidak bisa dianggap remeh olah lawan. Benzema adalah seorang striker veteran asal Real Madrid. Dia cukup piawai dilapangan hijau, karena Benzema tercatat cukup handal dalam mencetak gol.
Selain handal dan piawai dalam permainan sepakbola, Benzema tetap taat dan patuh dalam beragama. Disayangkan dia tidak bisa bermain di laga Premier League 2016 karena isu skandalnya, tapi ia percaya bahwa ‘rasis’ lah alasannya tidak dapat bermain di lapangan hijau.
1Mesut Özil
Siapa yang tidak kenal dengan pemain ganteng ini? Mesut Özil adalah pemain bola dari Jerman dan juga keturunan Turki. Pemain tampan berumur 26 tahun ini berasal dari klub Arsenal. Tercatat bahwa Mesut Özil telah mencetak banyak gol dibandingkan dengan pemain lain yang ada di Primier League 2015-2016.
Pada tahun 2016, Özil adalah pemain Muslim terbaik. Walaupun sempat menjadi kambing hitam di klubnya sendiri, tapi pada BPL musim 2015/2016 dia mampu menjadi key player di Arsenal dengan akurasi dan assist yang memang diatas rata-rata dan memecahkan rekor sebagai Raja Assist di BPL karena kolaborasi menawannya dengan Oliver Giroud.
Demikianlah beberapa pemain sepakbola muslim terbaik yang sangat jago dalam urusan mengolah bola. Sebenarnya masih banyak lagi pemain beragam islam lainnya yang belum sempat kami masukkan dalam daftar ini. Tunggu updatenya ya!