Memiliki keluarga yang mempunyai kesamaan dan keunikan tersendiri sangat mengasyikkan, salah satu keuntungannya yaitu dapat mempererat tali kekeluargaan. Begitu pula dengan sepuluh keluarga paling unik di bawah ini.
10Keluarga Dengan Anggota Terbanyak
Di India terdapat keluarga dengan jumlah anggota terbanyak didunia. Ya, Mizoram memiliki 39 istri, 94 anak, 24 menantu dan 33 cucu. Wah tidak terbayang ya bagaimana suasana di rumah keluarga Mizoram ini.
9Keluarga Anti Sosial
Keluarga Angulo ini terdiri dari 6 orang, mereka hidup di sebuah apartemen yang pintunya selalu dikunci oleh ayahnya. Mereka tidak mempunyai teman karena memang tidak terbiasa untuk bersosialisasi, yang mereka lakukan hanyalah menonton sebuah film yang mereka anggap sebagai pelajaran hidup.
8Keluarga Berjalan Dengan Merangkak
Di Turki terdapat sebuah keluarga yang semuanya berjalan dengan cara merangkak. Hal tersebut disebabkan oleh kelainan genetik yang membuat mereka sangat sulit ketika dipaksa untuk berdiri.
7Keluarga Lahir Pada Tanggal 1
Entah faktor kebetulan atau bagaimana, tetapi hal ini benar-benar terjadi lho. Keluarga Raheem sangat unik karena semua anggota keluarganya lahir di tanggal yang sama yakni tanggal 1. Asik ya kalau bisa bersamaan merayakan ulang tahun.
6Keluarga Berkulit Biru
Keluarga berdarah biru sudah biasa, bagaimana dengan keluarga berkulit biru? Anda pasti jarang dengar tentang hal ini kan? Di Kentucky terdapat sebuah keluarga yang semuanya berkulit biru. Hal tersebut bukan karena mereka titisan dewa, melainkan disebabkan oleh sebuah kelainan genetik yang bernama methaemoglobinaemia. apornk.com
5Keluarga Barbie
Saking terobsesinya dengan boneka Barbie, Valerie Lukyanova melakukan diet ketat dan operasi plastik agar penampilannya mirip seperti boneka Barbie. Namun ternyata bukan hanya ia saja yang berpenampilan seperti boneka Barbie, anggota keluarganya yang lain juga memiliki penampilan sangat mirip dengan boneka Barbie lho.
4Keluarga Pecinta Touring
Wow keluarga dari pasangan Herman dan Candelaria Zapp ini melakukan touring selama 11 tahun nonstop! Mereka sudah menjelajahi empat benua dengan mobil tuanya, karena bagi mereka mobilnya adalah sudah bagaikan rumah berjalan.
3Keluarga Hidup dengan Cara Tradisional
Di era modern saat ini dan arus globalisasi yang sangat kuat, nampaknya sungguh sulit bagi kita untuk menghindarinya. Tetapi hal tersebut tidak berlaku bagi keluarga dari pasangan Blair McMillan dan Morgan Patey, karena keluarga ini sangat bisa menghindari teknologi. Hal tersebut dilakukan agar anak-anaknya dapat merasakan kehidupan di era 80an.
2Keluarga Albino
Di India terdapat sebuah keluarga dengan anggota albino terbanyak, keluarga tersebut adalah keluarga Pullan. Namun karena kondisinya, keluarga ini sering diasingkan oleh banyak orang. Untungnya hal tersebut tidak membuat mereka minder, melainkan tetap bersyukur kepada Tuhan.
1Keluarga Anti Plastik
Di zaman yang serba praktis ini ternyata masih ada lho keluarga yang peduli dengan lingkungan. Ya keluarga dari Sandra Krautwaschl yang berasal dari Austria ini sama sekali tidak menggunakan barang-barang yang berbahan plastik saking cintanya dengan lingkungan.