Musik

Sering Insomnia? Inilah 10 Lagu Pengantar Tidur!

Insomnia adalah suatu gangguan tidur yang amat sangat mengganggu, penderita insomnia akan mengalami kesulitan untuk tidur maupun tetap tertidur, atau bahkan keduanya. Penyebabnya bisa dikarenakan oleh banyak hal, mungkin karena gelisah, banyak pikiran, kebiasaan, dan masih banyak lagi. Jika Anda menderita insomnia, ada baiknya coba mendengarkan sepuluh lagu di bawah ini, siapa tahu dapat membantu Anda agar cepat tertidur.


10Christian Bautista – Since I Found You

Anda insomnia karena terus memikirkan seseorang yang sedang Anda cintai? Lagu ini cocok untuk Anda agar cepat terlelap, karena lagu ini sangat enak didengar dan liriknya memiliki makna mendalam yang sangat mendukung Anda yang baru menemukan seseorang yang Anda cintai.


9Avril Lavigne – I’m With You

Dengan ciri khas vokal yang dimiliki, Avril Lavigne menjadikan lagu ini sangat enak didengar sebagai pengantar tidur Anda. Apalagi bagi Anda yang sedang merindukan kehadiran seseorang, lagu ini cukup dapat mewakili suasana hati Anda.


8Kenny G – In The Rain

Instrumen dari Kenny G ini dijamin bisa membuat Anda rileks dan sangat membantu Anda agar cepat tertidur. Agar lebih dramatis, coba mendengarkan lagu ini saat sedang hujan.


7Nikka Costa – First Love

Lagu lawas dengan lirik yang berkisah tentang cinta pertama ini sangat enak didengar, apalagi bagi Anda yang baru merasakan cinta atau bahkan sedang mengingat-ingat cinta pertama Anda. Siapa tahu dengan lagu ini cinta pertama Anda bisa hadir dimimpi Anda


6Bob Acri – Sleep Away

Lagu bergenre jazz ini diperkuat oleh instrumen pianonya yang berkemampuan untuk membuat Anda mengantuk. Alunannya yang lembut sungguh menyejukan hati.


5Ten 2 Five – You

Tidak dapat diragukan lagi kalau memang lagu-lagunya Ten 2 Five yang mayoritasnya dimainkan oleh alat musik akustik sangatlah merdu dan easy listening. Lagu ini cocok dan sangat mendukung bagi Anda yang sulit tidur karena baru disakiti oleh seseorang yang Anda cintai.


4Maroon 5 – Just A Feeling

Lagu lainnya yang cocok bagi Anda yang sulit tidur terutama karena sedang sedih dan galau adalah lagu dari Maroon 5 berjudul Just A Feeling. Dengan mendengarkan lagu ini kami harap Anda tidak terus menerus larut dalam kesedihan dan bisa cepat tertidur.


3Ariana Grande – Almost Is Never Enough

Lagu Almost Is Never Enough dari Ariana Grande ini juga pas bagi penderita insomnia. Alunan nadanya sangat slow dan lembut, dengan didominasi oleh instrumen piano dan suara khas dari Ariana Grande membuat lagu ini sangat enak didengar.


2George Michael – Careless Whisper

Siapa yang tak kenal lagu klasik ini, bisa dibilang lagu ini adalah salah satu lagu legendaris. Lagu yang didominasi oleh suara saxophone ini akan menuntun Anda agar cepat tertidur.


1Muse – Unintended

Lagu dari Muse yang satu ini wajib kalian dengar, karena selain memiliki lirik yang sangat dalam, lagu ini juga ternyata sangat pas sebagai lagu pengantar tidur Anda.


Suka dengan artikel ini? Support kami yuk!

Disclaimer: Tulisan ini dilindungi oleh hak cipta. Anda diperbolehkan untuk mengutip sebagian dari isi artikel ini namun harus selalu mencantumkan sumber dari kami.
Subscribe
Notify of
guest
5 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Pisang Keju
Pisang Keju
9 years ago

lagu pengantar galau kaliii

Mufid adzia
Mufid adzia
9 years ago

bener brow ngaaruh

Tentik
9 years ago
Reply to  Mufid adzia

hehe mantap broo!

Michella
Michella
9 years ago

Haduhh,,,lagunya Christian Bautista bagussss bangett.. 😀

Tentik
9 years ago
Reply to  Michella

hehe iya kami juga suka 😀

5
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
error: Sorry